Area Velodrome Rawamangun Terbakar, Kerugian Capai Rp 200 Juta

Kamis, 02 Agustus 2018 | 21:34 WIB
Area Velodrome Rawamangun Terbakar, Kerugian Capai Rp 200 Juta
Velodrome Rawamangun untuk Asian Games 2018 Kebakaran
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Si Jago merah berkobar di dekat Jakarta International Velodrome di Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (2/8/2018). Lokasi kebakaran persis berada di samping gudang olahraga.

Kasiop Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaiman mengatakan, sebanyak 11 Unit mobil pemadam kebakaran dan 55 personel dikerahkan untuk memadamkan api.

Ia mengatakan, Damkar melakukan pemadaman pada pukul 18.16 WIB dan berakhir pada pukul 19.05 WIB.

"Objek kebakaran terjadi di samping gedung olahraga. Api berhasil dipadamkan dan tidak merembet pada gudang," kata Gatot berdasarkan keterangan tertulis, Kamis (2/8/2018).

Baca Juga: Galang Donasi, Ibnu Jamil Tantang Warganet

Gatot memastikan, bukan venue Asian Games yang terbakar. “Bukan venue yang terbakar, venue dalam kondisi aman," jelasnya.

Ia mengatakan, akibat kebakaran tersebut, kerugian mencapai kurang lebih Rp 200 juta. Untuk penyebab kebakaran, dirinya mengatakan masih dalam proses penyidikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI