HDCI Surabaya Sayangkan Aksi Rombongan Moge Ugal-ugalan

Bangun Santoso Suara.Com
Rabu, 01 Agustus 2018 | 13:37 WIB
HDCI Surabaya Sayangkan Aksi Rombongan Moge Ugal-ugalan
Wakil Ketua HDCI Surabaya, Steven Harley menyayangkan aksi rombongan moge ugal-ugalan di Krian, Sidoarjo. (Suara.com/Achmad Ali)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Postingan video yang diunggah pada Sabtu (28/7/2018) itu langsung mendapat banyak dukungan, khususnya pengguna Facebook.

Faisal Yasir Arifin, saat dikonfirmasi menceritakan keberaniannya melawan rombongan pengendara moge seorang diri. Dia mengaku kesal dan geram saat dirinya harus berurusan dengan rombongan moge tersebut.

Ia sempat dihentikan seorang pengendara moge di tengah jalan agar rombongan moge lainnya bisa melintas bebas. Akibat aksi nekatnya itu, Faisal sempat bertengkar hingga berujung keributan dan pemukulan.

Lelaki yang sehari-hari bekerja sebagai Kepala Humas Badan Pengembangan Wilayah Suramadu (BPWS) ini mengatakan, pertengkaran itu terjadi pada Jumat (27/7/2018) sekitar pukul 23.30 WIB. (Achmad Ali)

Baca Juga: Alamak! Topi Ini Diklaim Anti Santet, Kamu Tertarik Membeli?

Kontributor : Achmad Ali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI