Senin Depan, SBY Akan Bertemu Presiden PKS

Sabtu, 28 Juli 2018 | 06:34 WIB
Senin Depan, SBY Akan Bertemu Presiden PKS
Presiden PKS, Sohibul Iman [Suara.com/Ria Rizki Nirmala Sari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sohibul Iman, akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pertemuan itu akan dilaksanakan pada Senin pekan depan.

Sohibul menjelaskan bahwa Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan, menghubungi dirinya untuk menjadwalkan pertemuan. Katanya, ia hanya memiliki tiga kesempatan dalam seminggu. 

"Waktu Pak Syarief minta ketemu, saya bilang siap. Saya bilang kami sediakan waktu Sabtu, Minggu, atau Senin," kata Sohibul di Hotel Menara Peninsula, Jakarta Barat, Jumat (27/7/2018) malam. 

Setelah diberi pilihan hari, SBY memilih pertemuan tersebut di hari Senin (30/7/2018) pada malam hari. 

Baca Juga: Yakin Bukan One-season Wonder, Milner: Salah Akan Kembali Ganas!

"Pak SBY setelah dikasih tahu pak Syarief memilih hari Senin jam 19.00 WIB," katanya. 

Akan tetapi, Sohibul belum menyebut lokasi pertemuan tersebut secara detail. Meski begitu, kata Sohibul, SBY menginginkan pertemuan diadakan di tempat yang 'netral'. 

"Tapi Insya Allah house-nya, tuan rumahnya kami. Nanti waktunya akan saya kabarkan supaya Anda (media) juga datang," katanya. 

Diketahui, SBY memang telah melakukan gerilya politik ke beberapa partai politik. Sebelumnya, ia telah melakukan pertemuan bersama Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Ketua Umum PAN. Zulkifli Hasan. Akan tetapi, belum ada keputusan terkait arah koalisi Partai Demokrat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI