Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan Resmi Ditahan KPK

Jum'at, 27 Juli 2018 | 23:31 WIB
Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan Resmi Ditahan KPK
Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan menerima penghargaan Kota Layak Anak. (Dok Pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi Pemberantasan Korupsi langsung menahan Bupati dan anggota DPRD Lampung Selatan, Zainudin Hasan dan Agus Bhakti Nugroho, setelah ditetapkan sebagai tersangka, Jumat (27/7/2018) malam. Keduanya ditahan di rumah tahanan (rutan) berbeda.

"Tersangka ZH ditahan di Rutan Klas I Jakarta Timur Cabang KPK, dan ABN di Rutan pada Kepolisian Resor Jakarta Pusat," kata Plh Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak kepada wartawan.

Selain itu, kedua tersangka lainnya juga langsung ditahan oleh KPK. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Lampung Selatan Anjar Asmara ditahan di Rutan Klas I Jakarta Timur Cabang KPK, yang beralamat di Pomdam Jaya Guntur.

Sementara pemilik CV 9 Naga, Gilang Ramadhan, ditahan di Rutan pada Kepolisian Resor Jakarta Timur.

Baca Juga: Begini Cara Adik Zulkifli Hasan Atur Semua Proyek di Lamsel

"Penahanan keempat tersangka dilakukan untuk 20 hari ke depan terhitung mulai hari ini," katanya.

Keempatnya menjadi tersangka setelah diamankan KPK dalam operasi tangkap tangan,  pada Kamis (26/7) hingga Jumat dini hari.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Tolak Mobil Dinas Gubernur Jawa Barat, Ini Daftar Koleksi Mobil Mewah Dedi Mulyadi
Tolak Mobil Dinas Gubernur Jawa Barat, Ini Daftar Koleksi Mobil Mewah Dedi Mulyadi
STY Tiba-tiba Muncul Saat Patrick Kluivert Datang: Kemarin ke Mana?
STY Tiba-tiba Muncul Saat Patrick Kluivert Datang: Kemarin ke Mana?
5 Artis Indonesia Tinggal di Los Angeles Saat Terjadi Kebakaran Hebat, Ada yang Terdampak
5 Artis Indonesia Tinggal di Los Angeles Saat Terjadi Kebakaran Hebat, Ada yang Terdampak
Imbas Doa dan Ceramah Terbarunya Jadi Sorotan, Gus Miftah Trending Lagi di X
Imbas Doa dan Ceramah Terbarunya Jadi Sorotan, Gus Miftah Trending Lagi di X
Sandy Permana Aktor Misteri Gunung Merapi Tewas Ditusuk Tetangga, Diduga Gara-Gara Dendam Pribadi
Sandy Permana Aktor Misteri Gunung Merapi Tewas Ditusuk Tetangga, Diduga Gara-Gara Dendam Pribadi
Nikita Mirzani Persilakan Razman Nasution untuk Adopsi Laura Meizani: Daripada Berebutan, Ambil Aja
Nikita Mirzani Persilakan Razman Nasution untuk Adopsi Laura Meizani: Daripada Berebutan, Ambil Aja

TERKINI