Keji! Bayi yang Dibuang Orangtua Hangus Terbakar di Tong Sampah

Reza Gunadha Suara.Com
Rabu, 25 Juli 2018 | 20:17 WIB
Keji! Bayi yang Dibuang Orangtua Hangus Terbakar di Tong Sampah
Polisi melakukan olah TKP di lokasi pembuangan bayi di Perumahan Muka Kuning II, Batuaji, Kota Batam, Rabu (25/7/2018). [Batamnews]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sesosok mayat bayi ditemukan warga hangus terbakar di tumpukan sampah dalam tong pembuangan di Perumahan Pemda II, Kelurahan Buliang, Kecamatan Batuaji, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Rabu (25/7/2018).

Kondisi mayat bayi itu sangat memprihatinkan. Tampak jasadnya sudah menghitam dan hangus terbakar. Warga kaget dan syok melihat jasad tak berdosa itu.

Diduga, bayi itu dibuang ke tempat sampah tersebut. Kerumunan warga tampak di lokasi kejadian.

"Kasihan sekali kok tega ya, kayaknya dibuang orang tuanya. Kalau Tak mau mengasuh anak, kejam sekali," kata Supri, warga sekitar seperti diberitakan Batamnews—jaringan Suara.com.

Baca Juga: Resmi Diusung PKS, Ini Pengakuan Joko Widodo

Kapolsek Batuaji Komisaris Syafrudin Dalimuthe mengungkapkan, pihaknya sedang menyelidiki kasus penemuan bayi yang mengenaskan ini.

Sampai Rabu malam, polisi belum menemukan pelaku pembuangan dan pembakaran bayi tersebut.

“Belum dapat kami temukan pelaku pembuangan bayi tersebut, kami sedang mengumpulkan informasi,” ujar Kapolsek.

Kapolsek mengimbau masyarakat untuk dapat melaporkan hal-hal yang mencurigakan kepada pihak kepolisian.

“Kami menduga bayi ini sudah dalam keadaan meninggal, baru kemudian dibuang ke tempat sampah itu,” jelas Syarifudin.

Baca Juga: Hormati Keputusan Mesut Ozil, Emery: Arsenal adalah Rumahnya

Dugaan tersebut diperkuat karena lokasi penemuan bayi itu berada di jalan yang sering dilalui orang.

“Kalau ada terdengar tangisan bayi, pasti akan segera diketahui oleh warga sekitar,” jelasnya.

Mau Bakar Sampah

Mayat bayi hangus terbakar itu ditemukan di tong sampah yang berada persis di depan rumah indekos. Awalnya, penghuni kos bernama Putra Pasaribu berniat akan membakar sampah.

Ketika sedang membakar sampah, Putra melihat ada tumpukan kain selimut berwarna merah dan Ia berencana untuk membakarnya.

Namun, begitu selimut itu diangkat menggunakan kayu, Putra melihat ada yang terjatuh dari dalam selimut seperti bayi.

“Awalnya mau bakar sampah, tapi di tempat sampah itu ada selimut, waktu saya mau angkat ada yang jatuh dari dalam selimut itu,” ujar Putra.

Setelah itu, penghuni kos lain datang dari arah kos ke tempat sampah, Rosida Sihotang. Kemudian mereka berdua segera melaporkan ke RT/RW.

Berita ini kali pertama diterbitkan Batamnews.co.id dengan judul ” Polisi Buru Ibu yang Buang Bayinya di Tong Sampah Batuaji

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI