Mobil Plat Merah Tabrak Beruntun 6 Motor dan Gerobak Pecel Ayam

Minggu, 22 Juli 2018 | 13:58 WIB
Mobil Plat Merah Tabrak Beruntun 6 Motor dan Gerobak Pecel Ayam
Mobil plat merah yang menabrak 6 motor dan gerobak pecel ayam. (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kendaraan operasional pick up berplat merah milik Kecamatan Menes menabrak 6 sepeda motor. Kecelakaan beruntun itu melibatkan mobil Suzuki APV Pikap hitam dengan Nomor Polisi A 8127 J itu juga menabrak satu gerobak pecel ayam.

Kecelakaan itu terjadi di Jalan Raya Alun-alun Menes, tepatnya Desa Purwaraja, Kecamatan Menes, Banten sekitar pukul 10.00 WIB, Sabtu (21/7/2018).

Kendaraan Suzuki APV Pikap plat merah yang dikemudikan oleh Endin Sahrudin yang melaju dari arah Alun-Alun Menes menuju arah Cimanying melawan arus. Pada saat melintas di Tempat Kejadian Perkara (TKP) kendaraan tersebut menabrak gerobak pecel ayam yang berada di bahu jalan sebelah kanan.

Usai menabrak gerobak, kemudian kendaraan tersebut hilang kendali dan menabrak kendaraan sepeda motor Yamaha Fino plat A 2140 MR yang dikendarai oleh Vita, memudian mobil tersebut membanting kemudi ke kanan menabrak sepeda motor Yamaa Mio plat A 3997 FN.

Baca Juga: Polisi Periksa 6 Saksi Kecelakaan KM Lestari Maju di Selayar

Setelah menabrak motor Mio, mobil tersebut menabrak kembali motor Honda Beat dengan plat B 6450 CVP yang sedang terparkir di bahu jalan sebelah kanan, setelah itu menabrak kembali kendaraan Honda Vario plat A 4476 LC yang dikendarai oleh Uya Mahuya dan kendaraan Honda Vario nomor polisi A 4677 LF yang dikendarai oleh Budi serta Honda Supra Fit plat B 6652 BZD yang dikendarai oleh Adyani yang sedang berhenti mengisi Bensin.

Akibat kejadian kecelakaan itu, pengendara sepeda Motor Honda Vario Budi Setiawan, pengendara Honda Vario Uya, Azka, Hafizah serta penumpang Yamaha Fino Hadijah mengalami luka-luka.

“Para korban mengalami luka ringan dan di evakuasi ke Puskesmas Menes, namun untuk Hadijah terpaksa dirujuk ke Rumah Sakit Berkah Pandeglang untuk mendapatkan perawatan yang lebih intensif,” kata Kasat Lantas Polres Pandeglang, AKP Tesyar Rhofaldi.

Akibat kejadian itu, kerugian diperkirakan mencapai Rp 10 juta. (Bantennews.co.id/Jaringan Suara.com)

Baca Juga: DPR Desak Pengusutan Kecelakaan KM Lestari Maju di Selayar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI