Jenguk SBY, Prabowo : Masa Ngomongin Politik di Rumah Sakit

Rabu, 18 Juli 2018 | 19:13 WIB
Jenguk SBY, Prabowo : Masa Ngomongin Politik di Rumah Sakit
Prabowo Subianto. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menjenguk Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (18/7/2018).

Prabowo datang menggunakan mobil putih Lexus berwarna putih pada pukul 18.40 WIB dengan dikawal beberapa ajudannya.

Saat turun dari mobil, Prabowo langsung disambut oleh beberapa politisi Partai Demokrat yang sudah menantinya di depan lobi Gedung Medical Check Up RSPAD.

Prabowo mengatakan bahwa SBY adalah sosok senior baginya. Mendengar SBY sakit, Prabowo langsung ingin membesuknya.

Baca Juga: Prabowo Jenguk SBY yang Sakit karena Nonton Final Piala Dunia

Prabowo Subianto. (Suara.com/Ria Rizki)
Prabowo Subianto. (Suara.com/Ria Rizki)

"Beliau senior saya, dulu kita sangat dekat jadi saya kira wajar ya kalau saya akan ketemu beliau. apalagi beliau mungkin udah kelelahan saya ingin menjenguk beliau," kata Prabowo di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (18/7/2018).

Namun, ketika ditanyakan perihal ajakan Partai Gerindra kepada Partai Demokrat untuk berkoalisi, Prabowo enggan menjawabnya.

"Ini menjenguk, masa ngomongin politik di rumah sakit," ucapnya.

Prabowo Subianto. (Suara.com/Ria Rizki)
Prabowo Subianto. (Suara.com/Ria Rizki)

Diketahui, SBY dirawat sejak Selasa (17/7/2018) kemarin. Menurut keterangan dari Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan, SBY mengalami kelelahan seusai melakukan perjalanan dari Pacitan lalu ke Jogjakarta, Jawa Tengah.

Oleh karena itu, pertemuan SBY - Prabowo yag seharusnya dilaksanakan pada hari ini pun urung dilakukan. Rencananya pertemuan tersebut akan dilangsungkan pada 24 Juli mendatang.

Baca Juga: Bahas Pilpres 2019, SBY dan Prabowo Bertemu 24 Juli

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI