Suara.com - Benda mencurigakan diduga berupa beberapa bungkusan kantong ditemukan di belakang bangunan Wisma BNI 46, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (17/7/2018).
Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Lukman Cahyono membenarkan adanya temuan benda mencurigakan tersebut. Menurut dia, benda tersebut ditemukan warga sekitar pukul 09.00 WIB.
"Iya benar, ada benda mencurigakan di belakang (gedung Wisma) BNI 46," kata Lukman saat dikonfirmasi wartawan.
Perihal temuan itu, Satuan Gegana Brimob Polri langsung meluncur ke lokasi. Sejauh ini, Lukman belum bisa memastikan apakah benda mencurigakan itu bom atau bukan.
"Ada tim Gegana, masih diperiksa," kata Lukman.