Suara.com - Anjasmara (27) sudah kembali berjualan seperti biasa, Jumat (13/7/2018). Gerobah yang menjual makanan dan minuman ringan sudah mejeng di depan Ruko Grand Wijaya Centre, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Anjasmara merupakan satu dari dua orang korban luka-luka ledakan Ruko Grand Wijaya, Kamis (12/7/2018) kemarin. Dia terluka dibagian kaki. Semantara rekannya, Adeng Kurniawan (30) juga ikut terluka.
Adeng dan Anjasmara merupakan pedagang yang sehari-hari berjualan di seberang bangunan milik PT. Provalindo Nusa dan KJPP Febriman Siregar Partner. Saat itu, Kamis (12/7/2018) keduanya berjualan 24 jam.
Menjelang subuh, ketika keduanya sedang bersiap-siap membereskan dagangannya terjadi ledakan yang diduga berasal dari kantor milik PT. Provalindo Nusa dan KJPP Febriman Siregar Partner. Beruntung keduanya tidak mengalami luka serius akibat ledakan tersebut.
Adeng mengalami luka di bagian tangan, sedangkan Anjasmara mengalami luka di bagian kaki akibat terkena serpihan kaca.