Prabowo Didukung Purnawirawan, Luhut : yang Penting Jangan Marah

Selasa, 10 Juli 2018 | 15:19 WIB
Prabowo Didukung Purnawirawan, Luhut : yang Penting Jangan Marah
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kanan) melakukan pertemuan tertutup dengan Ketua MPR yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan di Jakarta, Senin (25/6).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan ikut menanggapi dukungan Purnawirawan Kopassus kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk maju di Pilpres 2019 mendatang.

Mantan Kopassus itu mengaku dukungan kepada Prabowo merupakan hal yang wajar.

"Nggak apa-apa, kan yang dukung, ada yang dukung dia (Prabowo) ada yang dukung saya, kan biasa itu," ujar Luhut di Pulogebang, Jakarta Timur, Selasa (10/7/2018).

Tak hanya itu, Luhut mengatakan perbedaan dukungan tersebut bukan dijadikan permusuhan.

Baca Juga: Coba Melawan, Bandit Sepeda Motor Ambruk Ditembak Polisi

"Yang penting jangan marah-marah, jangan jadi musuhan, jangan jadi dendam. Kalau beda kan saya suka lihat kacamata, ada yang nggak suka lihat kacamata. Kan ndak mesti jadi musuhan. amu seneng kopi saya teh. Apa mesti musuhan? Nggak kan?," tandasnya.

Sebelumnya, ribuan purnawirawan Korps Baret Merah Kopassus mendeklarasikan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk maju di Pilpres 2019 mendatang. Penanggung jawab acara Tabat menganggap Prabowo adalah kader dan didikan terbaik Kopassus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI