Di Posisi Strategis, Demokrat Punya 2 Pilihan untuk Pilpres 2019

Selasa, 10 Juli 2018 | 11:35 WIB
Di Posisi Strategis, Demokrat Punya 2 Pilihan untuk Pilpres 2019
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. (Suara.com/Ummi Hadyah Saleh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hingga saat ini Partai Demokrat belum memutuskan arah koalisi serta capres dan cawapres yang akan diusungnya. Padahal pendaftaran capres dan cawapres akan dibuka dalam beberapa pekan lagi.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Agus Hermanto menjelaskan bahwa Partai Demokrat ingin memanfaatkan waktu se-efektif mungkin seraya dengan melihat partai-partai lain yang juga belum memutuskan arah koalisinya.

"Sehingga Partai Demokrat juga ingin menggunakan waktu yang efektif mungkin untuk melaksanakan keputusannya itu supaya keputusannya itu betul-betul terbaik untuk bangsa," jelas Agus di Gedung Nusantara, Komplek Parlemen, Selasa (10/7/2018).

Baginya, Partai Demokrat dinilai sangat istimewa karena posisinya kini yang masih berada di tengah. Sehingga sangat memungkinkan untuk memutuskan apakah akan membentuk poros ketiga atau memilih berlabuh ke salah satu partai untuk berkoalisi.

Baca Juga: Besok, SBY Umumkan Hasil Rapat soal Capres dan Cawapres

"Pilihan yang pertama kita bisa membentuk poros ketiga karena memang itu memungkinkan. Pilihan kedua kita mendukung salah satu misalkan yang A yang salah satu lagi yang B sehingga memang punya dua pilihan," kata Wakil Ketua DPR RI itu.

Untuk tahap kini, Agus menambahkan Partai Demokrat masih menggabungkan seluruh sinergisitas dari seluruh komponen yang nantinya akan menghasilkan sebuah keputusan yang terbaik.

"Tentunya kita harus melaksanakan sinergisitas dengan seluruh komponen yang ada termasuk juga dengan calon-calon partai koalisi," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI