Fadli Zon Tak Masalah Pertemuan Gerindra-PDIP, Rencana Koalisi?

Senin, 09 Juli 2018 | 13:55 WIB
Fadli Zon Tak Masalah Pertemuan Gerindra-PDIP, Rencana Koalisi?
Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon. [Suara.com/Somad]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon tidak mempermasalahkan akan manuver PDIP. Beberapa hari ke belakang muncul wacana akan pertemuan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Puan Maharani.

Selaku petinggi Gerindra, Fadli Zon mengaku tidak mempersoalkan apabila pertemuan tersebut benar-benar terealisasi.

"Nantikan kita lihat kalau pertemuan-pertemuan kan nggak ada masalah. Nanti kita lihat, lah waktunya," kata Fadli Zon di Gedung Parlemen, Komplek Senayan, Senin (9/7/2018).

Baginya pertemuan tersebut dirasa baik apabila memiliki satu pandangan yang sama terhadap kondisi bangsa Indonesia dalam masa depan.

Baca Juga: Amien Sebut Tokoh Pindah Posisi Keluar dari Hidayah Allah, TGB ?

"Kalau silahturahmi terus kemudian apa melihat satu permasalahan ke depan saya kira nggak ada salahnya. Malah bagus unsur-unsur politik untuk bersama-sama melihat bagaimana Indonesia ke depan," beber Fadli.

Menjelang detik-detik pendaftaran nama calon presiden dan wakil presiden konstelasi politik di dalam negeri memang semakin hangat saja. Sederet wacana sejumlah tokoh partai mencuat menjelang Pilpres 2019.

Tak hanya wacana koalisi Gerindra dengan PDIP. Muncul juga wacana Gerindra-Demokrat. Sejumlah elite Demokrat berharap bisa menduetkan Prabowo Subianto dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai capres dan cawapres.

Bahkan dijadwalkan sejumlah petinggi Demokrat Senin siang ini bakal membahas dan mengumumkan partai koalisi dalam Pilpres 2019 mendatang.

Baca Juga: 3 Anak Shahrukh Khan Pose, Suhana Khan Curi Perhatian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI