Warga Pelabuhan Ratu Ragukan Kisah Tenggelamnya Nining Sunarsih

Selasa, 03 Juli 2018 | 16:38 WIB
Warga Pelabuhan Ratu Ragukan Kisah Tenggelamnya Nining Sunarsih
Pantai Pelabuhan Ratu, Sukabumi. (Suara.com/Rambiga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga sekitar Pantai Pelabuhan Ratu, Sukabumi tidak mengetahui adanya kisah Nining Sunarsih (53) yang sempat dikabarkan hilang tenggelam sejak 1,5 tahun lalu oleh keluarganya dan ditemukan masih hidup pada Minggu (1/7/2018).

"Tidak, saya nggak pernah dengar itu mas informasi ada yang tenggelam 1,5 tahun lalu terus ditemuin masih hidup," kata warga sekitar Ucok (28), kepada Suara.com di lokasi, Selasa (3/7/2018).

Menurutnya, lelaki yang juga pernah bergabung dengan relawan Basarnas selama 3 tahun itu kisah Nining Sunarsih dianggap tidak masuk akal. Karena, pada umumnya orang yang tenggelam di laut hanya mampu bertahan hidup sekitar 3 menit.

"Saya dulu 3 tahun jadi relawan Basarnas di sini. Suka mengambil mayat-mayat di laut. Tapi baru kalau ini dengar orang tenggelam 1,5 tahun terus ditemuin masih hidup dan utuh semua. Yang saya tahu, manusia bisa tahan sekitar 3 menit saja tenggelam," paparnya.

Baca Juga: Cerita Aneh di Balik Misteri Nining Sunarsih di Pelabuhan Ratu

Tidak hanya itu, Ucok pun tidak menerima informasi bahwa di sekitar pantai tepatnya di Pantai Citepus Istiqomah ada pengunjung yang memapah seseorang dari pantai pada Minggu 1 Juli 2018 kemarin.

"Saya juga tidak tahu, kalau hari itu ada pengunjung yang nemuin orang dari pantai. Padahal waktu itu memang lagi ramai orang. Kalau ada warung-warung di sini pada tahu pas ditemuinnya," pungkas Ucok.

Sementara itu, dari pantauan Suara.com di Pantai Palabuhan Ratu pasca ditemukannya Nining Sunarsih, masih cukup ramai didatangi wisatawan. Mereka tetap nampak asik bermain di sekitar pantai.

Seperti diketahui, Nining Sunarsih (53) ditemukan kembali oleh keluarganya dalam kondisi hidup setelah sempat di kabarkan hilang tenggelam sejak 1,5 tahun lalu. Saat ditemukan, pada Minggu kemarin, Nining masih berpakaian lengkap seperti saat menghilang.

Kini, Nining pun sudah berada di RSUD R.Syamsudin Kota Sukabumi untuk mendapatkan perawafan karena kurang makan dan hipertensi. Namun, dokter yang memeriksa Nining, tidak menemukan adanya tanda-tanda tenggelam orang pada umumnya.

Baca Juga: Kontroversi Hilangnya Nining Tenggelam 1,5 Tahun di Pelabuhan

Polisi pun masih fokus menangangi kesehatan Nining hingga pulih. Nantinya polisi juga akan melakukan penyelidikan terkait kasus yang menghebohkan ini. (Rambiga)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI