KM Lestari Maju Tenggelam di Selayar, 4 Orang Meninggal Dunia

Bangun Santoso Suara.Com
Selasa, 03 Juli 2018 | 15:35 WIB
KM Lestari Maju Tenggelam di Selayar, 4 Orang Meninggal Dunia
KM Lestari Maju tenggelam di perairan Kepulauan Selayar. (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Proses evakuasi korban KMP Lestari Maju yang tenggelam di perairan Selayar terus dilakukan aparat kepolisian dan Basarnas. Hingga kini, dikabarkan terdapat empat penumpang meninggal dunia.

Kabar tersebut disampaikan Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Komisaris Besar Dicky Sondani, sekira pukul 15.20 WITA, Selasa (3/7/2018).

Dicky menyampaikan, hingga saat ini sejumlah penumpang yang sebelumnya terapung di lautan sudah dievakuasi ke pulau terdekat, Pulau Pabbadilan, Desa bungayya, Kecamatan Bontomatene, Kabupatan Kepulauan Selayar. Namun, empat orang lainnya ditemukan meninggal dunia.

"Kami sudah menerima informasi awal korban meninggal dunia empat orang dari penumpang KM Lestari rute Bulukumba tujuan Pelabuhan Pamatata, Kabupaten Selayar," jelas Dicky.

Sementara itu, Kepala Syahbandar Bulukumba Zainuddin mengatakan, KMP Lestari Maju meninggalkan pelabuhan Bulukumba sekitar pukul 10.00 WITA. kapal penyeberangan itu memuat setidaknya 139 penumpang dewasa maupun anak-anak.

Baca Juga: Polisi Tetapkan Tersangka Kerusuhan Rutan Mako Brimob

Selain itu, berdasarkan manifes, KMP Lestaro Maju juga mengangkut sebanyak 48 kendaraan bermotor, baik roda dua, roda empat, hingga truk dan bus.

Dari informasi yang diperoleh, KMP Lestari Maju mengalami kebocoran bagian lambung kapal sekitar pukul 13.40 WITA. Menyadari air laut mulai masuk ke dalam lambung kapal, nakhoda mengarahkan kapal penyebrangan itu merapat ke pulau terdekat, Pabbadilan, Desa bungayya, Kecamatan Bontomatene, Kabupatan Kepulauan Selayar. (Lirzam Wahid)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI