Suara.com - Pasangan nomor urut 3 di Pilgub Jabar, Sudrajat mengatakan, pemilihan Gubernur Jabar belum selesai, meski menurut hasil hitungan cepat Quick Count pasangan Ridwan Kamil - UU Ruzhanul Ulum mengungguli pasangan yang lainnya.
Dia pun meminta kepada pendukungnya untuk terus bekerja keras menjaga suara yang sudah didapatnya, agar tidak hilang.
"Pilgub 2018 belum selesai, kami menyakini belum final, karena itu suara Asyik dijaga, sehingga pada saatnya nanti kita tahu siapa yang memimpin Jabar," katanya saat menanggapi hasil hitung cepat di Hotel Grand Preanger, Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, Rabu (27/6/2018).
Politikus Gerindra tersebut tidak mengakui hasil hitung cepat yang menempatkannya pada posisi kedua. Oleh karenanya dia meminta masyarakat Jabar, terutama pendukungnya untuk tetap bersabar menanti hasil resmi dari KPUD Jabar.
"Saya harapkan masyarakat Jabar terutama dari Gerindra, PKS, dan partai pendukung lainnya, saya mengharapkan supaya kita bersabar menunggu hasil resmi dari KPUD," kata Sudrajat.
Sudrajat juga meminta kepada para pendukungnya untuk selalu berdoa dan berkhidmat sambil menunggu hasil resmi. Sebab, dia yakin hitungan cepat tidak bisa mewakili hasil hitungan resmi.
"Kita juga harus berkhidmat karena masih ada surat suara yang dihitung. Karena hitung cepat tidak bisa mewakili semuanya. Kita berada pada jalan yang benar," tutupnya.