Suara.com - Calon Wali Kota Arif Wismansyah melakukan ritual sebelum memberikan hak suaranya pada Pilkada kota Tangerang periode 2018-2023. Ritual itu dilakukan di kediamannya tepatnya belakang RS Sari Asih di Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Karawaci, Tangerang, Banten, Rabu (27/6/2018).
Dimulai dengan melakukan shalat Sunnah Dhuha di Masjid Raya Sari Asih yang hanya berjarak 10 meter dari rumah. Tak sampai di situ, lelaki yang juga pemilik 6 rumah sakit swasta di Banten ini melakukan ritual sungkeman untuk memohon doa restu sebelum melakukan pencoblosan.
"Ini merupakan ritual memohon doa restu dan ridho kedua orang tua untuk putra-putrinya karena membawa nama keluarga," kata Calon Petahana Arif Wismansyah.
Dengan dikawal rombongan keluarga, sekitar pukul 09.15 WIB, Arif bersama istri Aini Suci menuju TPS 7 yang tak jauh dari rumah orangtuanya. Dengan berpakaian seragam bernuansa campuran putih dan biru, sementara orang tua wanita berwarna merah muda.
Baca Juga: 900 Personel Siap Amankan Pilkada di Kota Bogor
"Ya kami udah janjian sama ibu mertua dibilang ayo kita pakai seragam. Akhirnya kami pakai seragam yang ada saja, yang sebelumnya," kata Aini.
Arief Wismansyah maju kembali bersama Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin dalam Pilkada 2018 ini. Namun, mereka tidak memiliki calon tandingan alias hanya melawan kotak kosong dalam Pilkada kali ini. (Anggy Muda)