Pantauan Arus Mudik di Subang, Simpang Jatisari Masih Lengang

Senin, 11 Juni 2018 | 15:14 WIB
Pantauan Arus Mudik di Subang, Simpang Jatisari Masih Lengang
Pantauan CCTV di Posko Mudik Nasional Kemenhub, Senin (11/6/2018) pukul 14.41 WIB menunjukkan wilayah Simpang Jatisari, Subang terpantau ramai. Namun masih cenderung lengang. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pantauan CCTV di Posko Mudik Nasional Kemenhub, Senin (11/6/2018) pukul 14.41 WIB menunjukkan wilayah Simpang Jatisari, Subang terpantau ramai. Namun masih cenderung lengang.

Selain itu, untuk jalan Ciasem, Subang malah terlihat sepi dari rombong pemudik. Dari pantauan, hanya terlihat beberapa kendaraan roda dua yang melintas.

Dari Ciasem, biasanya pemudik akan melewati jalan Pamanukan. Di Jalan Pamanukan pun terlihat masih lengang.

Meskipun ada beberapa kendaraan baik roda dua maupun roda empat, akan tetapi belum ada tanda-tanda kenaikan volume kendaraan yang melintas.

Jalur Pantura melalui Subang tersebut bisa menjadi jalan alternatif bagi para pemudik yang ingin pulang ke arah Jawa Tengah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI