Siap-siap, Jasa Marga Prediksi Puncak Mudik Terjadi Hari Ini

Sabtu, 09 Juni 2018 | 12:45 WIB
Siap-siap, Jasa Marga Prediksi Puncak Mudik Terjadi Hari Ini
Ilustrasi arus kendaraan pemudik di Gerbang tol Cikarang Utama. (Humas Jasa Marga Tol Jakarta-Cikampek)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hingga Sabtu (9/6/2018) siang ini, PT Jasa Marga mencatat kendaraan yang sudah melintas di ruas pintu keluar gerbang tol Cikarang Utama sejak Jumat (8/6/2018) kemarin mencapai 89.363 kendaraan.

"Untuk Jumat hingga kini, atau H- 7 Lebaran 2018, terpantau 89.363 kendaraan telah keluar dari Jakarta melalui gerbang tol Cikarang Utama," kata AVP Corporate Communication Jasa Marga, Dwimawan Heru Santoso.

Menurut Heru, jumlah tersebut meningkat 18 persen dari volume lalu lintas normal yakni 75.624 kendaraan.

Heru pun memprediksi puncak arus mudik dari ruas gerbang tol Cikarang Utama bakal terjadi Sabtu hari ini.

"H-6 Lebaran, dengan perkiraan 112 ribu kendaraan atau meningkat 59 persen dari volume normal," ucap Heru.

Ia mengimbau bagi para pemudik yang menggunakan ruas tol Cikarang Utama untuk mempersiapkan kecukupan saldo uang eletronik atau e-toll sebelum memasuki tol.

"Layanan top-up tunai di gerbang tol hanya dilakukan dalam kondisi darurat," kata Heru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI