Rizieq Mau Koalisi Gerindra, PAN, PKS, PBB Cepat Dukung Prabowo

Minggu, 03 Juni 2018 | 04:01 WIB
Rizieq Mau Koalisi Gerindra, PAN, PKS, PBB Cepat Dukung Prabowo
Beredar foto di media sosial pertemuan antara Prabowo Subianto, Amien Rais dan Habib Rizieq Shihab di Makkah. (Foto: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di depan Prabowo Subianto, Pimpinan FPI Rizieq Shihab bicara perpolitikan Indonesia saat ini dari Arab Saudi, Sabtu (2/6/2018). Di Arab Saudi, status Rizieq sebagai buronan Polda Metro Jaya di kasus pornografi.

Rizieq berharap 4 partai berbasis Islam, PAN, PKS dan PBB bergabung dengan Gerindra untuk mendukung Prabowo menjadi calon presiden di Pilpres 2019. Jika jadi nyapres, kemungkinan Prabowo akan melawan Joko Widodo yang sudah duluan resmi didukung oleh sejumlah partai.

“HRS mengharap dan meminta kepada Gerindra dan PAN untuk segera merealisasikan keinginan umat untuk segera deklarasi terbuka koalisi Gerindra,  PAN,  PKS,  PBB dalam waktu dekat,” kata Koordinator Media dan Humas Persaudaraan Alumni 212 Habib Novel Bamukmin dalam keterangan persnya.

Rizieq juga mengajak partai lain yang berbasis Islam untuk mendukung Prabowo. “Membuka pintu juga kepada partai lain terutama yang berbasis masaa Islam,” kata Novel.

Sebelumnya, Prabowo dan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais Bertemu Rizieq di Arab Saudi. Saat itu Prabowo dan Amien tengah umroh.

Dalam momentum itu, Prabowo, Amien dan Rizieq sempat salat Ashar bersama. Hal itu terlihat dari foto yang dikirimkan Novel. Tampak Rizieq pakai pakaian serba putih. Begitu juga Prabowo dan Amien Rais.

Novel menjelaskan pertemuan itu ajang silahturahmi. Dalam pertemuan itu juga hadir Ketua Umum PA 212 Slamet Maarif dan juga anak Amien Rais, Hanafi Rais.

“Prabowo dan Amien Rais mengatakan pertemuan ini dilakukan dalam rangka silaturrahmi mengunjungi saudara muslim yang sedang dizolimi dan terkucilkan. Bahkan prabowo mengatakan ini sama dengan pengalaman dulu dia di Yordania,” kata Novel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI