Niat Mendahului, Perempuan Muda di Jaktim Tewas Terlindas Truk

Rabu, 30 Mei 2018 | 10:14 WIB
Niat Mendahului, Perempuan Muda di Jaktim Tewas Terlindas Truk
Olah TKP Kecelakaan Christopher di Jalan Sultan Iskandar Muda Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (21/1).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nasib mengenaskan menimpa seorang perempuan muda bernama Metriana (22). Nyawanya tak tertolong usai mengalami kecelakaan mengerikan di Jalan Raya Pondok Gede, Jatirahayu, Pondok Melati, Jakarta Timur, Selasa (29/5/2018) malam.

Metriana meninggal ditempat usai tubuhnya terlindas sebuah truk. Saat kecelakaan terjadi, Metriana tengah berboncengan menggunakan sepeda motor bersama seorang gadis remaja bernama Dwi Setiowati (17). Beruntung, meski mengalami luka-luka, nyawa Dwi masih bisa tertolong dan dirawat di RS Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur.

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro AKBP Budiyanto membenarkan peristiwa tersebut. Ia menuturkan, kecelakaan itu berawal ketika Metriana berusaha menyalip kendaraan lain yang berada di depannya.

"Yang bersangkutan (Metriana) mengambil jalur sebelah kanan berusaha mendahului kendaraan tidak dikenal. Selanjutnya kendaraan selip dan terjatuh," kata Budiyanto, Rabu (30/5/2018).

Saat korban terjatuh, dari arah belakang muncul sebuah truk. Nahas, badan Metriana langsung terlindas roda bagian kanan truk yang dikendarai Didi Casradi (29).

"Pengemudi sepeda motor Yamaha (Metriana) mengalami luka dan meninggal dunia di TKP," ucap Budi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI