Suara.com - Ribuan lembar blangko KTP elektronik (E-KTP) berceceran dari sebuah truk engkel yang melintas di Jalan Raya Salabenda, Desa Parakanjaya, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Menurut Ugan, salah satu warga, ribuan lembar blangko E-KTP tersebut tercecer di jalan dari sebuah truk yang tengah melintas dari arah Salabenda menuju Parung sekitar pukul 13.30 WIB.
"Dari atas truk ada kardus yang jatuh, pas dilihat warga ternyata isinya E-KTP banyak banget," kata Ugan, saat ditemui Suara.com, Sabtu (26/5/2018) malam.
Warga sekitar bersama pengendara lainnya pun berusaha memberitahu supir truk bahwa barang yang dibawanya tercecer di jalan. Tak lama kemudian, supir kembali untuk mengambil E-KTP tersebut.
"Supirnya balik lagi, muter arah terus ngambil barang itu dibantu sama warga sini," tambah Ugan.
Dalam lembar blangko E-KTP tersebut, lanjut dia, mayoritas tertulis dari Sumatera Selatan dengan berbagai nama berbeda. Setelah selesai, supir truk kembali melanjutkan perjalanan ke arah Parung.
"Tadi sih pas, kebanyakan E-KTP itu dari Sumatera Selatan. Masa berlakunya rata-rata habis tahun 2017. Selesai beresin, supir langsung pergi lagi," paparnya.
Hingga saat ini, belum ada penjelasan resmi dari pihak terkait tentang kejadian tersebut. Namun, beberapa foto E-KTP yang tercecer itu mulai beredar di media sosial dan menimbulkan pertanyaan.
"Supirnya enggak banyak bicara. Saya penasaran E-KTP sebanyak itu buat apa ya?," ungkap Ugan. (Rambiga)