Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meyakini pembangunan jembatan penghubung atau skybridge bisa dimulai setelah Hari Raya Idul Fitri 1439.
Kata Sandiaga, pembangunan skybridge akan selesai sekitar 2,5 bulan.
"Alhamdulliah skybridge akan mulai pembangunannya setelah lebaran dan Insya Allah akan selesai 2,5 bulan," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta, Jumat (18/5/2018).
Adapun pembangunannya tetap menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD P) 2018, melalui melalui penyertaan modal daerah (PMD).
Tak hanya itu, Sandiaga menuturkan hasil audit laporan keuangan dari Badan Pemeriksa Keuangan akan rampung pada akhir bulan Mei.
Hal tersebut diperlukan agar pembahasan APBD-P 2018 segera diajukan ke DPRD Provinsi DKI Jakarta.
"Ternyata setelah kita cari thinking out of the box, walaupun kita akan menggunakan APBD-P, ternyata dengan APBD-P itu sudah ada kepastian bahwa Insya Allah minggu depan kita akan finalisasi laporan keuangan audit kita dan mudah-mudahan tanggal 28 (Mei) itu sudah diberikan ke DPRD hasil pemeriksaan BPK (Badan Pemeriksa Keuangan). Jadi pembahasan APBD P itu bisa dilakukan segera," kata dia.
Lebih lanjut, Sandiaga pun meminta Direktur Utama PD Sarana Jaya Yoory C Pinontoan mencari dana agar pembangunan skybridge segera dimulai.
Adapun caranya dengan mencari dana talangan untuk mengeksekusi proyek tersebut.
"Nah oleh karena itu (PD) Pembangunan Sarana Jaya bisa merencanakan dan mengekesekusi lebih cepat. Jadi karena dananya nanti masuk dari PMD, mereka bisa menggunakan dana yang mereka kelola sendiri maupun dana talangan. Jadi ini yang saya challenge pak Yoory Pinontoan bahwa think, nanti uangnya akan datang masa kita harus nunggu uangnya datang kita bisa lakukan percepatan. Alhamdulillah sekarang sudah bisa melakukan percepatan, sekarang dia (PD Sarana Jaya) sudah mulai lelang," tandasnya.