Suara.com - Sekertaris Jenderal DPP PAN Eddy Soeparno mengatakan bahwa partainya saat ini masih mempertimbangkan keputusan dari koalisi pada Pilpres 2019 mendatang. Mereka akan memutuskan saat Rapat Kerja Nasional.
Ia mengatakan jika saat ini PAN tengah membuka komunikasi politik seluas-luasnya dengan seluruh pihak terkait seperti seluruh Parpol, seluruh tokoh yang ada, dan mereka yang berpeluang untuk maju didalam perhelatan Pilpres tersebut.
“Kita harus menunggu Rakernas, karena itu adalah forum resmi untuk mengambil keputusan kita terkait arah politik PAN di Pilpres 2019,” ujar Eddy di Kantor DPP PAN Jalan Senopati, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (18/5/2018).
Eddy mengaku memang ada kedekatan antara PAN dengan Pak Prabowo, sebagai mana diketahui pada tahun 2014 Capres dari Partai Gerindra tersebut pernah menggandeng kader dari PAN yaitu Hatta Rajasa untuk maju di Pilpres.
“Jadi, secara history sudah ada keterikatan, kerjasama maupun keterikatan emosional yang panjang dengan beliau,” ungkapnya.
Namun dijelaskannya sekali lagi bahwa hingga saat ini, PAN tentu belum bisa memutuskan sampai dengan melakukan Rakernas.
“PAN Saat ini kita menghimpun semua masukan yang ada nanti kita putuskan didalam rakernas dan itu menjadi keputusan final bagi kita, kemana arah kita mengusung,” tuturnya.