Suara.com - Pemerintah memastikan penyelenggaraan Asian Games XXVIII pada Agustus mendatang aman dari ancaman terorisme. Aparat keamanan dari Kepolisian dan TNI bersama pihak terkait akan mengamankan setiap titik selama perhelatan Asian Games di Jakarta dan Palembang.
Pengamanan ditingkatkan untuk mengantisipasi aksi terorisme seperti yang terjadi baru-baru ini di beberapa daerah tak terulang kembali.
“Hal itu sudah dikoordinasikan antara TNI-Polri. Sudah ada 6 objek keamanan yang akan dilakukan berkaitan dengan keamanan pelaksanaan Asian Games, yaitu VVIP, venue, non venue, bahkan sampai ke tempat atlet serta transportasi dan lainnya. Itu semua akan dikoordinasikan,” kata Menko PMK Puan Maharani, usai rapat koordinasi khusus kesiapan pengamanan penyelenggaraan Asian Games 2018 di kantornya, Jakarta, Kamis (17/5/2018).
Dia menjelaskan, event olahraga terbesar di Asia itu pengamanannya sesuai standar internasional. Kemudian juga menerapkan prosedur tetap yang zero tolerance.
“Semua pengamanan menjadi bagian dari manajemen operasional dari Polri dibantu TNI dan BNPT,” ujar dia.
Dalam kesempatan yang sama, Wakapolri Komjen Pol Syafruddin mengimbau kepada semua masyarakat untuk tetap tenang dan mempercayakan kepada aparat untuk menyelesaikan kasus terorisme yang terjadi di Surabaya, Jakarta dan Riau. Dia juga memerintahkan kepada aparat kemanan untuk lebih profesional ke depan, khususnya dalam menangani kasus terorisme.
“Saya sudah perintahkan juga kepada semua anggota Polri agar profesionalisme lebih ditingkatkan, dimatangkan. Dengan begitu kepercayaan publik dan dunia internasional akan segera pulih,” terang dia.