Tembok Penahan Tebing Ambrol, Bocah 5 Tahun Tewas Tertimpa

Kamis, 17 Mei 2018 | 04:04 WIB
Tembok Penahan Tebing Ambrol, Bocah 5 Tahun Tewas Tertimpa
Anugrah Giopan Saputra (5) tewas usai tertimpa runtuhan tembok penahan tebing samping rumahnya. (Suara.com/Rambiga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anugrah Giopan Saputra (5) tewas usai tertimpa runtuhan tembok penahan tebing samping rumahnya. Rumahnya ada di Kampung Sengked, Desa Babakan, Kecamatan Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kasubag Humas Polrses Bogor AKP Ita Puspitalena mengatakan peristiwa tesebut terjadi saat hujan dengan intensitas deras tengah mengguyur wilayah Bogor dan sekitarnya sekitar pukul 18.00 WIB.

Saat kejadian, korban yang sedang berada di dalam kamarnya bersama sang nenek Enap (75) tertimpa oleh r

"Jadi mereka itu lagi di dalam kamar. Kemudian tembok penahan tebing di samping rumahnya ambrol dan menimpa korban," kata Ita, Rabu (16/5/2018).

Tim SAR gabungan yang mendapat laporan tersebut, langsung datang ke lokasi untuk mengevakuasi kedua korban. Nahas, Giopan yang mengalami luka parah tewas di lokasi. Sedangkan neneknya, masih selamat.

"Korban meninggal satu orang atas nama Giopan. Satu lagi masih selamat luka di bagian kaki dan dibawa ke RS Karya Bakti Pertiwi, Dramaga," jelasnya.

Polisi menduga, tembok penahan tebing tersebut ambrol karena hujan sejak sore tadi. Saat ini, petugas bersama warga sekitar masih membersihkan sisa-sisa material tembok yang ambrol di rumah korban.

"Diduga tembok itu tidak kuat nahan air karena huja sejak sore tadi. Sekarang petugas sama warga masih membersihkan puing-puing runtuhan," tandasnya. (Rambiga)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI