Dua Orang Ditangkap Usai Potret Polisi di Polres Jakarta Timur

Senin, 14 Mei 2018 | 15:11 WIB
Dua Orang Ditangkap Usai Potret Polisi di Polres Jakarta Timur
Kapolres Jakarta Timur Komisaris Besar Yoyon Tony (suara.com/Welly Hidayat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi menangkap SS (37) dan SP (24), dua orang yang mencurigakan karena mondar-mandir dan memotret Mapolres Metro Jakarta Timur, Minggu (13/5) akhir pekan lalu.

Lelaki dan perempuan itu ditangkap karena kedapatan memotret sejumlah petugas kepolisian. Mereka sempat diduga hendak melakukan aksi teror.

"Kami amankan, karena mondar-mandir di depan polres. Kami sudah menginterogasi mereka,” kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Yoyon Tony Surya Putra kepada Suara.com, Senin (14/5/2018).

Selama dinterogasi, kata Tony, kedua orang itu mengaku sedang melakukan penelitian lapangan mengenai keberadaan ojek online.

Baca Juga: Tawarkan Jasa Seks Fantasi Penyiksaan, NYM Ditangkap

"Dia (kedua orang itu) mengakunya sebagai observator ojek online. Itu pengakuan sementara,” tuturnya.

Meski demikian, polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap dua orang tersebut. Menurutnya, apabila tak ditemukan unsur dugaan tindak pidana, polisi akan memulangkan SS dan SP.

"Kami kan harus dalami betul dan serius. Jadi kalau nantinya dinyatakan tidak  ada (tindak pidana), akan  dilepas,” tegasnya.

Saat diamankan, aparat kepolisian sempat menggeledah SS dan SP. Berdasarkan pemeriksaan terhadap telepon seluler, keduanya kedapatan menyimpan lima buah foto anggota polisi.

Namun, Tony belum bisa menjelaskan alasan keduanya memfoto petugas. Dia hanya menyampaikan, tidak ditemukan pesan-pesan mencurigakan diponsel milik SS dan SP.

Baca Juga: Anak Perempuan Berjilbab Terpental Kena Ledakan Bom Polrestabes

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI