Bom Gereja, 6.000 Pasukan Perketat Jaga Bandara Soekarno-Hatta

Minggu, 13 Mei 2018 | 14:16 WIB
Bom Gereja, 6.000 Pasukan Perketat Jaga Bandara Soekarno-Hatta
Terminal 3 Ultimate, Bandara Soekarno Hatta pada H-1 Lebaran. [Suara.com/Firsta Nodia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamanan di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang diperketat. Ini pasca ledakan bom di tiga gereja di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018).

Kabag Ops Polresta Bandara Soetta Kompol Syafi’i mengatakan, 6.000 personel terdiri dari kepolisian, TNI dan petugas pengamanan bandara dikerahkan.

“Ini bagian dari langkah preventif menghalau segala ancaman dan gangguan keamanan dan ketertiban di area bandara,” ujar Syafi’i seperti dilansir BantenHits.com (Jaringan Suara.com).

Personel disebar ke sejumlah titik vital yang ada di kawasan bandara internasional tersebut. Pengawasan difokuskan pada pengunjuang yang dirasa mencurigakan termasuk terhadap barang bawaan. Selain personel berseragam, personel berpakaian preman juga disiagakan.

“Kita tempatkan di semua titik kerawanan di bandara. Namun, tidak bisa kita perinci,” ucapnya.

Pihaknya meminta masyarakat untuk tidak panik namun tetap waspada dan meminta pengguna jasa bandaramelaporkan apabila melihat hal-hal yang mencurigakan.

“Terorisme dan radikalisme adalah musuh utama dan musuh bersama. Kami Polri, TNI dan jajaran keamanan di bandara berusaha penuh menjaga keamanan semua pihak,” jelasnya.

Tiga bom meledak di tiga gereja di Surabaya. Sejauh ini, sembilan orang dikabarkan tewas dan puluhan orang luka akibat ledakan bom tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI