Bamsoet Minta Polri Ungkap Kronologis Bentrokan di Mako Brimob

Rabu, 09 Mei 2018 | 20:59 WIB
Bamsoet Minta Polri Ungkap Kronologis Bentrokan di Mako Brimob
Keadaan pascakerusuhan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. (Suara.com/Welly Hidayat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPR Bambang Soesatyo meminta Komisi III mendorong Polri untuk mengungkap kronologis bentrokan antara tahanan terorisme dan aparat kepolisian di Rumah Tahanan Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Selasa (8/5/2018) malam.

Selain itu, politikus partai Golkar ini juga meminta agar pengamanan di Mako Brimob ditingkatkan.

"Pengamanan dan pengawasan di Mako Brimob dan sekitarnya perlu diperketat, serta mengamankan sejumlah senjata api yang berhasil direbut oleh tahanan," kata Bamsoet, sapaan akrabnya, di DPR, Jakarta, Rabu (9/5/2018).

Lebih lanjut, Bamsoet juga meminta Komisi III mendorong Kementerian Hukum dan HAM untuk melakukan evaluasi terhadap rasio jumlah sipir lembaga permasyarakatan (Lapas) yang menurutnya tidak berbanding lurus dengan jumlah tahanan yang ada.

Baca Juga: Komisi III Minta Tingkat Pengamanan Mako Brimob Dievaluasi

"Ini guna mengantisipasi terulangnya lagi kerusuhan di dalam Lapas," ujar Bamsoet.

Bamsoet berharap kejadian di Mako Brimob tak terjadi di Lapas lain di Indonesia. Untuk itu, kata dia, penting bagi Kemenkumham meningkatkan program pembinaan terhadap tahanan.

"Pembinaan yang berkaitan dengan kerohanian dan keterampilan, serta meningkatkan kewaspadaan dan keamanan terhadap setiap tahanan," tutur Bamsoet.

"Saya juga mengimbau masyarakat untuk tetap tenang serta tidak mudah terprovokasi dan menyebarkan berita yang belum dikonfirmasi kebenarannya," Bamsoet menambahkan.

Baca Juga: Mayat Napi Teroris Korban Rutan Mako Brimob Diambil Keluarga

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI