Satpol PP Tegur Masyarakat Pakai Kaos #2019GantiPresiden di CFD

Minggu, 06 Mei 2018 | 10:05 WIB
Satpol PP Tegur Masyarakat Pakai Kaos #2019GantiPresiden di CFD
Petugas Satuan Polisi Pamong Praja DKI Jakarta menegur masyarakat yang menggunakan kaos bertuliskan #2019GantiPresiden di area Car Free Day, Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (6/5/2018). (Suara.com/Dwi Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya cuma mau CFD-an saja di sini. Cuma kaget saja lagi jalan pagi, mau muter saja dipanggil," kata Nisa saat berbincang dengan Suara.com seusai ditegur petugas.

Perempuan yang tengah menggandeng seorang anak perempuan ini mengaku tidak tahu soal Pergub No 12 tahun 2016 tentang pelaksanaan hari bebas kendaraan bermotor atau Car Free Day.

Meski begitu, Nisa tidak mempersoalkan hal ini. Ia bisa terima dan mau mengenakan kaus putih polos untuk menutupi tulisan yang ada di baju hitamnya.

"Yang penting kita ikutin aturan saja. Semalam (baju ini #2019GantiPreaiden) baru dikasih sama saudara," kata dia.

Baca Juga: Brimob Cari Kaos #2019GantiPresiden, Fadli Zon: Ini Kepanikan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI