Suara.com - Kecelakaan helikopter komersil di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tenggara, Jumat (20/4/2018) mengakibatkan 1 orang meninggal dunia. Sementara penumpang dan awak selamat helikopter selamat.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sulawesi Tengah Ajun Komisaris Besar Polisi Hery Murwono menjelaskan helikopter itu jatuh di kompleks PT. IMIP di Desa Fatufia, Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, sekitar pukul 09.15 WITA.
Di dalam Helikopeter tersebut, selain pilot Hadi ada copilot, serta 6 pernumpang.
Ketika Helikopter terjatuh ternyata, baling-baling Helikopter menimpa seorang karyawan PT. IMIP yang berada di dekat lokasi. Karyawan itu tewas.
Baca Juga: Helikopter Komersil Jatuh di Kawasan Pertambangan Morowali
"Helikopter jatuh, baling-baling helikopter menimpa seorang karyawan yang melintas mengakibatkan yang bersangkutan meninggal di tempat dengan luka pada bagian punggung serta kaki kanan putus," ujar Herry saat dihubungi suara.com, Jumat siang.
Selanjutnya, untuk 7 korban selamat sudah dilarikan ke klinik PT. IMIP yang tak jauh dari lokasi. Namun, satu korban meninggal masih belum diketahui identitasnya masih dilakukan identifikasi.