Sandiaga: Anies Hadiri Big Data Smart City di Maroko

Selasa, 17 April 2018 | 12:33 WIB
Sandiaga: Anies Hadiri Big Data Smart City di Maroko
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan hari ini melakukan kunjungan kerja ke Maroko dan Turki.

Anies melakukan kunjungan kerja ke Casablanka, Maroko pada 17-19 April dan kemudian pada tanggal 19-21 April, Anies melakukan kunjungan kerja ke Istanbul, Turki.

Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno mengatakan kunjungan Anies ke Maroko dalam rangka menghadiri konferensi dari Big Data Smart City.

Anies kata Sandiaga didampingi Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Kehumasan Dian Ekowati.

"Pak Anies, acaranya di Maroko mengikuti konferensi dari Big Data Smart City dan beliau ditemani oleh ibu Dian Ekowati, Kepala Dinas Kominfotik dan tim," ujar Sandiaga di Pasar Koja Jl. Bhayangkara Kelurahan Tugu Utara Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Selasa (17/4/2018).

Sandiaga menuturkan, kunjungan kerja yang dilakukan Anies terkait Smart City yang nantinya bisa di aplikasikan di Jakarta.

"Kita ingin kami menyerap apa yang menjadi tren terakhir, tren terkini, tren yang paling hot di bidang Jakarta Smart City ini agar kita bisa mengaplikasikan dan kita bisa sharing juga apa yang sudah dilakukan di Jakarta khususnya untuk Smart City, untuk Safe City," kata dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI