Zulkifli Hasan: Persaingan Khofifah dan Gus Ipul Sangat Ketat

Senin, 16 April 2018 | 14:21 WIB
Zulkifli Hasan: Persaingan Khofifah dan Gus Ipul Sangat Ketat
Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan saat berada di Surabaya. (suara.com/Achmad Ali)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) meyakini, kedatangannya di Jawa Timur selama 12 hari akan menentukan kemenangan Pasangan Calon Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak.

"Saya datang ke Jatim untuk kepentingan Pilgub Jatim. Dengan hadirnya PAN, Insyaallah akan menentukan kemenangan pasangan yang kami usung yaitu Khodifah-Emil," tegasnya.

Zulkifli sendiri, di rencanakan akan berada di Jatim selama 12 hari ke depan. "Saya akan berada di Jatim selama 12 hari," terangnya.

Dalam waktu 12 hari, nantinya Zulkifli bersama kader PAN akan berkeliling di Jatim untuk mengalang dukukungan.

Baca Juga: Jurus Gus Ipul dan Khofifah Cegah Kekerasan ke Perempuan & Anak

"Saya akan keliling Jatim. Saya optimis memenangkan Khofifah-Emil di 38 kabupaten/kota se Jatim," yakinnya.

Dijelaskan Zulkifli, untuk bisa memenangkan Khofifah-Emil, butuh kerja keras dan kerja nyata yang harus dilakukannya.

"Persaingan Khofifah dan Gus Ipul sangat ketat. Untuk itu kita harus kerja keras. Turun ke Jatim ini wujud nyata untuk memenangkan Khofifah," pungkasnya.

Di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur 2018, dua kader terbaik Nahdlatul Ulama (NU) bertarung berebut suara rakyat. Khofifah Indar Parawansa (Ketua Muslimat NU) adalah Cagub nomor urut 1 yang berpasangan dengan Emil Elestianto Dardak (Mantan Bupati Trenggalek) dengan diusung enam partai. Demokrat, PPP, PAN, Golkar, NasDem dan Hanura.

Sedangkan Syaifulla Yusuf atau Gus Ipul (Ketua Ansor Jatim) berpasangan dengan cucu mendiang Presiden Soekarno, Puti Guntur Sokarno mndapatkan nomor urut 2. Kedua pasangan itu diusung empat partai, PDIP, PKB, PKS dan Gerindra.(Achmad Ali)

Baca Juga: Adu Yel Warnai Debat Publik Pilgub Jatim Khofifah dan Gus Ipul

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI