Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menyambangi depo Mass Rapid Transit Jakarta yang ada di Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (12/4/2018). Kedatangan Anies Baswedan untuk melihat kedatangan rangkaian kereta MRT.
Menurut pengamatan Suara.com, Anies yang mengenakan baju batik panjang datang ditemani putra ketiga Anies, Kaisar Hakam Baswedan dan didampingi Direktur MRT Jakarta William Sabandar.
Saat tiba, Anies pun langsung mencoba menaiki satu rangkaian kereta yang sudah ada di depo MRT. Satu rangkaian kereta tersebut merupakan satu dari dua rangkaian kereta yang sudah berada di depo MRT. Adapun satu rangkaian kereta terdiri dari enam kereta (gerbong).
Tak hanya itu tampak Anies dan Kaisar ikut memasuki kabin MRT.
Anies pun tampak berswafoto bersama Kaisar dan masinis perempuan bernama Tiara yang sudah berada di dalam kabin kereta.
Sebelumnya, 12 kereta (gerbong) kereta tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta pada Rabu (11/4/2018) pagi. Sebanyak 12 gerbong kereta tersebut merupakan kereta yang diproduksi oleh perusahaan kereta api asal Jepang, Nippon Sharyo. 12 kereta (gerbong) tersebut nanti akan disusun menjadi dua rangkaian kereta.
Nantinya ada total 16 rangkaian kereta yang akan didatangkan dari Jepang. Jadi total ada 96 gerbong kereta yang didatangkan oleh PT MRT Jakarta.
(suara.com)