Pesta Sabu di Hotel Sunter, Bos Pabrik Kertas Dibekuk

Senin, 09 April 2018 | 14:25 WIB
Pesta Sabu di Hotel Sunter, Bos Pabrik Kertas Dibekuk
Ilustrasi tertangkap isap sabu
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polisi membekuk pemilik PT Putra Daya Perkasa, Gunarko Papan, terkait kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu.

Bos pabrik kertas itu diringkus saat berpesta sabu-sabu di sebuah kamar Hotel Sunlake, Jalan Danau Permai Raya, Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (7/4/2018).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penangkapan Gunarko berawal dari informasi masyarakat terdapat pesta sabu di hotel tempat pengusaha itu menginap.

"Kemudian dilakukan penangkapan, selanjutnya dilakukan penggeledahan, ditemukan tas berwarna biru yang di dalamnya berisi narkotika jenis sabu seberat 0.24 gram," kata Argo, Senin (9/4/2018).

Baca Juga: Kasus Dokter Terawan, Ketum PB IDI: Ini Bukan PB IDI Versus TNI

Polisi juga kembali menemukan sabu-sabu seberat 0,40 gram dan pil ekstasi saat menggeledah saku celana Gunarko. Dalam penggerebekan itu, polisi turut menyita alat isap sabu, korek api dan telepon seluler.

Saat diinterogasi, Gunarko mengakui mendapatkan barang haram itu dari seorang pengedar berinisial JJ di kawasan Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.

Guna dilakukan pemeriksaan secara intensif, polisi telah menggeladang Sunarko ke Ditresnarkoba Polda Metro Jaya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI