Suara.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menyatakan siap bersaing dengan Partai Gerindra pada Pilpres 2019, meski seandainya rivalnya tersebut tak jadi mengusung Prabowo Subianto sebagai “jago”.
"Kami sudah siap berkompetisi, yang penting, kompetisi ini untuk bangsa dan negara, bukan kompetisi dengan menghalalkan segala cara," kata Hasto di kantor DPP PDIP, Jalan Raya Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (8/4/2018).
Hasto mengakui Partai Gerindra adalah salah satu lawan terberat bagi PDIP di Pilpres 2019. Bahkan, PDIP sedang mangamati langkah-langkah dan gerak gerik politik yang dijalankan Gerindra untuk Pilpres Pilpres 2019.
"Dengan melihat bagaimana semangat Partai Gerindra yang ingin memajukan kadernya, juga merupakan hal yang harus dilihat sebagai pencermatan dinamika politik nasional menjelang 2019," tuturnya.
Baca Juga: Bubarkan Parlemen, PM Malaysia Pakai Semboyan Mirip Donald Trump
Untuk diketahui, Partai Gerindra belum mendeklaasikan pengusungan Prabowo Subianto sebagai bakal capres.
Meski begitu, Partai Gerindra sudah berulang-ulang menegaskan menutup kemungkinan adanya tokoh selain Prabowo yang bakal diusung sebagai capres.