Suara.com - Pemprov DKI Jakarta akan menggelar Festival Pulau Tidung atau “Tidung Aquathlon” di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, pada 5-6 Mei 2018.
Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno mengatakan, Tidung Aquathlon merupakan acara berjenis sport tourism, yakni mengombinasikan kegiatan olah raga dengan pariwisata.
“Kami menyasar pengunjung domestik maupun mancanegara. Sport tourism ini lebih mengena pada generasi muda, kaum milenial. Kami ingin memperkenalkan hal ini sembari mempromosikan Kepulauan Seribu,” terang Sandiaga, Jumat (6/4/2018).
Acara itu juga, kata Sandiaga, merupakan pembuka rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun ke-491 kota Jakarta.
Baca Juga: Tolak Ditilang, Watoni Ludahi dan Lindas Kaki Polisi di Kuningan
”Pembukaan, launching. Biasanya, pembukaan HUT Jakarta dilakukan di wilayah-wilayah, nah tahun ini kami memilih Kepulauan Seribu. Puncak acaranya tentu tanggal 22 Juni, hari lahir Jakarta,” terangnya.
Sandiaga menjelaskan, peserta ajang aquathlon ditargetkan sebanyak 300 peserta dalam dua ajang yang diperlombakan, yakni renang 750 meter dari Pulau Tidung Kecil ke Pulau Tidung Besar dan lari lintas wilayah Tidung sejauh 10 kilometer.
”Bagi yang berminat, bisa mendapat melalui laman racewoxx.com,” jelasnya.
Tantang Susi
Sandiaga menuturkan, dirinya akan menantang Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dalam olah raga air.
Baca Juga: Google Bawa Emoji ke Chrome
"Saya mengundang tokoh, Ibu Susi Pudjiastuti, untuk melanjutkan duel kami tempo hari. Saya kalah total di Danau Sunter, mudah-mudahan di Pulau Tidung ini, dewi Fortuna bisa berpihak kepada saya, sehingga kita bisa, selain daripada acara aquathlon ini juga ada lomba yang merupakan Sandi versus Susi part 2," ucap Sandiaga.