Suara.com - Seniman dan budayawan Guruh Soekarnoputra ingin bicara banyak hal dengan Presiden Joko Widodo. Hal ini dikatakan Guruh saat tiba di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (3/4/2018).
Hal pertama yang akan dibahas terkait Yayasan Bung Karno, kemudian Persada Soekarno.
"Persada Soekarno itu adalah rencana tempat, museum atau juga perpustakaan. Di situ akan dinamakan Persada Soekarno," ujar Guruh.
Persada Soekarno akan berisikan barang-barang seni peninggalan Soekarno.
Baca Juga: Lion Air Bantah Terlantarkan 21 Penumpangnya di Soekarno-Hatta
"Bung Karno berpesan waktu itu, berwasiat. Benda-benda ini bukan aliran tapi dipersembahkan untuk rakyat Indonesia. Untuk itu Bung Karno menghendaki ingin suatu museum," kata dia.
Nantinya Presiden Jokowi juga akan diundang untuk datang ke museum Persada Soekarno.
Selain tentang Persada Soekarno, Guruh juga akan membahas terkait Rumah Sakit Fatmawati di Cilandak, Jakarta Selatan.
"Juga (membahas) mengenai Rumah Sakit Fatmawati," kata dia.
Baca Juga: Hina Iriana Jokowi dan Megawati Soekarnoputri, Mustafa Dibekuk