Suara.com - Para pengunjung lokasi car free day (CFD) di Jalan Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah, digegerkan kehadiran Presiden Joko Widodo (Jokowi), Minggu (1/4/2018).
Sontak mereka lantas mengerubungi orang nomor satu di Indonesia tersebut. Banyak dari mereka mendekati Presiden untuk bisa berfoto bersama.
Namun, seperti diwartakan Solopos—jaringan Suara.com, tidak sedikit juga dari para pengunjung CFD yang mendekat hanya untuk bersalaman dengan Presiden.
Jokowi hadir di CFD seorang diri. Kehadirannya di ruang publik dikawal oleh Paspampres. Turut mendampingi Presiden, yakni Pangdam IV Diponegiro Mayjend TNI Wuryanto dan Kapolda JAateng Irjen Pol Condro Kirono. Setibanya di perempatan Gendengan, Presiden lantas berjalan ke arah timur.
Baca Juga: Ini Bahaya yang Mengintai Bila Sering Makan Masakan Restoran
Selama berada di area CFD, Jokowi selalu dikerubungi masyarakat. Paspampres yang berada di depan Jokowi terus mengatur keberadaaan para pengunjung CFD yang mendekat agar tidak menutup atau menghalangi perjalanan Presiden.
Presiden Jokowi dengan ramah menyalami dan bersedia diajak berfoto bersama para pengunjung CFD. Terlihat, beliau hanya berlari ketika jalanan cukup lengang.
Presiden Jokowi mengakhiri kegiatan berolahraga di CFD saat tiba di pertigaan Jl Slamet Riyadi-Jl Teuku Umar.
Presiden memutuskan untuk berbelok masuk ke Jl Teuku Umar. Di sana, presiden memutuskan untuk sarapan di Soto Triwindu Hj Yoso Sumarto.
Seorang tukang becak di Jl Teuku Umar, Yanto (58) menyebut Soto Triwindu merupakan tempat makan yang kerap dikunjungi Presiden Jokowi saat masih menjadi Wali Kota Solo.
Baca Juga: Wawancara: Ferry Salim Kini Jualan Kosmetik Hingga Manajeri Anak
Presiden Jokowi berolahraga di CFD dengan mengenakan kaus lengan panjang warna merah merun dan celana training warna hitam.