Suara.com - PT. Waskita Karya (Persero) meminta maaf atas terjadinya insiden kecelakaan dalam pengerjaan proyek Rumah Susun Sewa (Rusunawa) Pasar Rumput, Jakarta, Minggu (18/3/2018) pagi tadi. Mereka juga meyampaikan turut berduka cita.
“Kami atas nama Waskita Karya meminta maaf dan turut berbelasungkawa atas terjadinya kecelakaan pagi tadi,” kata kata Shastia Hadiarti, Sekretaris Perusahaan Waskita Karya di Jakarta, Minggu (18/3/2018).
Saat ini Waskita juga membantu proses pemakaman korban atas nama Tarmina di Menteng Pulo Jakarta setelah sebelumnya ditangani di Rumah Sakit Ciptomangunkusumo, Jakarta.
“Waskita juga terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait melakukan investigasi atas penyebab jatuhnya besi hollow ukuran 4×4 cm,” ujarnya.
Baca Juga: Rusunawa Makan Korban Jiwa, Warga Ancam Geruduk Waskita Karya
Atas kejadian tersebut, PT Waskita Karya (Persero) Tbk menghentikan sementara seluruh kegiatan pembangunan atas proyek Rumah Susun Pasar Rumput. Hal ini dilakukan manajemen untuk dapat melakukan evaluasi dan investigasi menyeluruh serta mengetahui perbaikan yang perlu dilakukan.
“Kami memutuskan untuk melakukan pemberhentian sementara agar segera bisa melakukan evaluasi dan pembenahan,” tegas Kepala Divisi I Waskita, IGN Joko Herwanto.