Sandiaga Uno Ingin Buktikan Rumah DP Nol Rupiah Bukan Cuma Jargon

Rabu, 14 Maret 2018 | 17:11 WIB
Sandiaga Uno Ingin Buktikan Rumah DP Nol Rupiah Bukan Cuma Jargon
Gedung pemasaran rumah down payment (DP; uang muka) 0 rupiah di kawasan Klapa Village, Jalan H Naman, Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, tampak sepi, Jumat (19/1/2018). [Suara.com/Erick Tanjung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno mengklaim, program unggulan Rumah DP Nol Rupiah menjadi bahan perbincangan yang "seksi" di kalangan warga ibu kota.

Bahkan menurutnya, program itu juga diperbincangkan oleh warga di berbagai daerah Indonesia.

"Hasil analisis data kami, isu tentang Rumah DP Nol Rupiah ini sangat ‘seksi’, karena jadi perbincangan di seluruh Indonesia,” ujar Sandiaga dalam acara Sosialisasi dan Pendalaman Materi Pada Jurnalis Tentang Program Hunian program DP nol rupiah di gedung Blok G, Balai Kota, Jakarta, Rabu (14/3/2018).

Tak hanya itu, Sandiaga mengakui program unggulannya tersebut bukan hanya sekedar ucapan, melainkan segera direalisasikan.

Baca Juga: Ini 4 Ramalan dan Peringatan Stephen Hawking untuk Umat Manusia

Pasalnya, pemprov kata Sandiaga tengah menyiapkan perusahaan berstatus badan layanan umum daerah (BLUD).

Sandiaga menargetkan, perusahaan BLUD itu siap beroperasi sejak April 2018.

"Kami tidak mau ini menjadi hanya sebuah jargon dan sebuah pemikiran wacana yang eksekusinya tidak terfokus. Nah hari ini, tentunya implementasi program rumah DP nol rupiah ini sudah mulai berjalan," tuturnya.

Sandiaga mengatakan, program Rumah DP Nol Persen sah secara hukum, karena didasarkan pada Peraturan Bank Indonesia Nomor 18/16/PBI/2016 tanggal 29 Oktober 2016 tentang Loan to Value atas KPR dan DP Kendaraan Bermotor.

“Nah, skemanya bekerja sama dengan kementerian PUPR, bekerja sama dengan bank nasional yang telah menyediakan falisitas FLPP seperti penjelasan dalam peraturan BI itu," tandasnya.

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Teman Tapi Menikah Diubah, Ini Alasannya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI