Suara.com - Presiden Joko Widodo menerima sekitar 40 perwakilan ulama Kalimantan Selatan ke Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (13/3/2018) siang.
Salah satu ulama yang juga wakil ketua MUI Kalimantan Selatan Abdul Hafiz Anshari mengaku senang mendapat kesempatan bertemu presiden.
"Ulama Kalimantan Selatan mendapatkan kesempatan diundang oleh bapak presiden untuk bersilahturahmi," ujar Hafiz di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.
"Dan alhamdulilah suasana pertemuan sangat nyaman, akrab, sangat hangat, dan sangat menggembirakan," lanjutnya.
Baca Juga: Mei 2018, 50 Ulama Dunia akan Datangi Bogor
Dalam pertemuan tersebut Jokowi juga sempat menyampaikan beberapa isu terkini di tanah air. Presiden berharap kerjasama antara pemerintah dengan ulama terus terjalin dengan baik.
"Intinya adalah, bhwa beliau sangat berharap kerja sama antara pemerintah dan ulama terus terjalin dengan baik, beliau mengatakan kalau amarah pemerintah dan ulama bersatu maka pembinaan pengembangan dan kesejahteraan umat akan terlaksana dengan baik," kata dia.