Jilbab Si Penusuk Ustad Abdul Tertinggal di Masjid

Senin, 12 Maret 2018 | 16:42 WIB
Jilbab Si Penusuk Ustad Abdul Tertinggal di Masjid
Jilbab penusuk Ustad Abdul Rahman. (suara.com/Welly Hidayat)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perempuan berinisial V yang diduga mengalami gangguan jiwa menyerang seorang pemuka agama Islam, Abdul Rahman (53) di Masjid Darul Muttaqin di komplek Bumi Sawangan Indah 1, Pengasinan, Depok, Jawa Barat, Minggu (12/3/2018) pagi.

Abdul mendapatkan luka tersayat di bagian pipi kanan oleh V dengan menggunakan senjata tajam pisau saat menjalani Salat Subuh berjamaah.

Suara.com datang ke lokasi Masjid Darul Muttaqin yang berada persis di lingkungan Perumahan Bumi Sawangan Indah 1. Kondisi Masjid juga sedang menjalani renovasi.

Salah satu Imam Masjid Darul Muttaqin bernama Chaeroni (47) mengatakan usai kejadian penyerangan terhadap ustad Abdul, ternyata jilbab berwarna hijau milik pelaku tertinggal di masjid.

Baca Juga: Begini Sosok Perempuan Penusuk Ustad Abdul di Masjid Sawangan

"Itu ada punya pelaku, jilbabnya nih. Dia tinggal. Sama polisi juga nggak dibawa," ujar Chaeroni, Senin (12/3/2018).

Lantaran, pelaku saat melakukan penyerangan dengan memakai alat salat lengkap. Sehingga jilbab yang digunakan tertinggal.

"Dia (pelaku) emang biasanya pakai jilbab. Ya, pas kemarin kejadian dia pakai mukena lengkap," ujar Chaeroni.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI