Suara.com - Lelaki Ini Curhat Bahaya Pakai Jaket Terbalik Saat Naik Motor
Bagi pengendara sepeda motor, jaket merupakan salah satu atribut yang sering dikenakan saat memacu “kuda besinya” di jalan raya.
Namun, tanpa disadari, banyak beberapa orang yang mengenakan jaket terbalik dan tidak dikancing.
Hal itu membuat seorang lelaki asal Malaysia bernama Zairul Eizam, membagikan pengalamannya mengenai bahaya memakai jaket terbalik saat mengendarai motor.
Baca Juga: Museum Macan Hadirkan Pameran Yayoi Kusama Pertama di Indonesia
"Sepanjang perjalanan dari rumah ke tempat kerja dan sebaliknya, saya melihat banyak pengendara yang memakai jaket atau mantel hujan secara terbalik," tulisnya.
Ia mengatakan, selama 18 hari pengamatannya, setidaknya ia melihat 63 orang yang memakai jaket atau mantel hujan terbalik.
Selain itu, ia juga mengatakan, dirinya biasa memakai jas hujan sebelum mengendarai motor. Hal itu untuk mengantisipasi hujan tiba-tiba turun deras saar berkendara.
Zairul juga sempat bercerita bahwa kakak kelasnya tewas kecelakaan, karena tak memakai jaket dengan benar.
"Dia awalnya ingin menyalip sebuah truk pengaduk semen, tapi jaketnya yang berkibar menyangkut ke pengait di samping truk. Dia terlindas truk semen dan tewas," tambahnya.
Baca Juga: Dianggap Buddha Hidup, Presiden Tiongkok Kini Dipuja sebagai Dewa
Bahkan menurutnya, pemakaian jaket terbalik bisa membuatnya tersangkut kaca spion mobil atau setang motor.