Wapres JK dan Menlu Retno Rapat Tertutup di Kantor MUI

Selasa, 06 Maret 2018 | 10:44 WIB
Wapres JK dan Menlu Retno Rapat Tertutup di Kantor MUI
Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi silahturahmi dengan pengurus Majelis Ulama Indonesia. (suara.com/Dwi Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi silahturahmi dengan pengurus Majelis Ulama Indonesia di kantor MUI, Jalan Proklamasi 51, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (6/3/2018).

Pantauan Suara.com, Wapres JK dan Retno sudah tiba di tempat acara pukul 10.07 WIB dengan didampingi Ketua MUI Ma'ruf Amin.

Setibanya di ruang rapat lamtai 4 Gedung MUI, JK dan Retno lebih dulu menyalami satu-persatu ulama yang sudah hadir.

Awak media yang tengah melakukan liputan hanya diperkenankan untuk mengambil gambar. Setelah JK, Retno, dan Maruf duduk di bangku paling depan, wartawan yang sudah mengambil gambar diminta untuk keluar ruangan.

Baca Juga: Ancaman Bunuh Ulama Depok, Polisi Buru Aktor di Baliknya

Hingga berita ini ditayangkan pukuk 10.28 WIB, belum diketahui apa yang dibahas antara wapres dengan menlu di kantor MUI. Pertemuan tertutup masih berlangsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI