Suara.com - Haji Kaimin bin Bodong, marbot sekaligus muazin di Musala Al Muhajirin, Perumahan Aneka Elok Blok A, Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, meninggal dunia saat mengumandangkan azan.
Kaimin meninggal dunia saat melantunkan azan salat Subuh, Minggu (25/2) akhir pekan lalu. Peristiwa tersebut terekam kamera pengawas yang dipasang di dalam musala.
Ia meninggal ketika azan yang dikumandangkannya baru sampai pada kalimat "Assholaatu khoirumminannaum" (lebih baik salat ketimbang tidur).
Belakangan, video tersebut diunggah dan viral di media-media sosial.
Baca Juga: Diterlantarkan Lion Air, 21 Penumpang Protes ke BPKN
"Detik-detik saat menjelang kewafatannya orang tua kita, jemaah kita, muazin berikut marbot Musholla Al Muhajirin, Perumahan Aneka Elok Blok A, Kelurahan Penggilingan, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur saat sedang mengumangkan Adzan Subuh pada Lafadz "Assholaatu Khoirumminannaum", Semoga Beliau Khusnul Khotimah, Ahad/Minggu, 25'Jumadil Awwal/Februari 1439H/2018M," tulis Suroul Hidayat, yang kali pertama mengunggah video itu.
Dalam video tersebut, tampak Kaimin tengah mengumandangkan azan. Musala itu tampak sepi. Namun, beberapa detik kemudian, persis saat seorang perempuan jemaah lewat di belakangnya, Kaimin tampak goyah.
Ia terlihat sempoyongan sebelum akhirnya jatuh terjerembab. Setelahnya, tampak seorang laki-laki jemaah masuk ke dalam musala dan segera menghampiri Kaimin yang terkapar.
Setelahnya, jemaah lain juga ikut mendekati Kaimin yang ternyata sudah meninggal dunia.
Unggahan foto dan video Haji Kaimin tersebut mendapat banyak perhatian warganet. Sedikitnya 1.100 warganet mengomentari unggahan itu hingga Selasa (27/2/2018).
Baca Juga: Sandiaga Uno dan Keponakan Prabowo Terjun ke Laut
Mereka mengucapkan rasa belangsungkawa, memuji, dan mendoakan Haji Kaimin.
"Masya Allah. Kematian yg indah. Semoga husnul khotimah," tulis warganet bernama Rachmatullah Suhada.
Tak hanya berkomentar, unggahan itu juga sudah 14.256 kali disebar ulang.
Berikut video detik-detik wafatnya Haji Kaimin saat mengumandangkan azan: