Suara.com - Muncul lagi foto berisi penangkapan seseorang yang dituduh sebagai anggota Partai Komunis Indonesia di media sosial. Dalam foto yang viral itu, nampak seorang warga bertelanjang dada diringkus warga di kawasan Tebet, Jakarta Selatan karena diduga hendak menculik pemuka agama.
Kapolsek Tebet Komisaris Maulana Jali Karepesina menyampaikan, informasi penangkapan pemuda yang sudah babak belur itu bukan karena dicurigai warga ingin melakukan penculikan terhadap ustad.
"Itu hoax," kata Maulana kepada Suara.com, Minggu (16/2/2018).
Maulana menyampikan, lelaki bernama Iwan Belong itu dihakimi massa karena dituduh melakukan pencurian sebuah telepon genggam milik Abdul Hadi di Jalan Tebet Barat IX C, Tebet Barat, Tebet, Jakarta Selatan, Senin (13/2/2018) malam.
Baca Juga: FPI Benarkan Tiket Pulang Rizieq, Polisi Bilang Itu Hoax
"Ya itu tersangka pencurian," kata dia.
Setelah kejadian, pelaku juga sempat digelandang ke kantor polisi. Namun, saat dilakukan pemeriksaan, kondisi kejiwaan Iwan dinyatakan tak waras.
"Setelah mendengar tersangka sakit jiwa dan dari keluarganya juga menyatakan tersangka pernah dirawat di RS Jiwa," kata Maulana.
Polisi juga tidak menindaklanjuti kasus tersebut, karena korban pencurian tak jadi membuat laporan setelah pelaku dinyatakan menderita gangguan jiwa.
“Setelah kami amankan 24 jam, selain pelapor tidak mau buat LP setelah mendengar tersangka sakit jiwa," kata dia.
Baca Juga: Demi Tayang Komersil, Adegan Film Hoax Banyak Dipotong
Penyebar Hoax Penculikan Ustad Dicari