Terima Kunjungan Menhan AS, Ini yang Dibahas Jokowi

Selasa, 23 Januari 2018 | 21:44 WIB
Terima Kunjungan Menhan AS, Ini yang Dibahas Jokowi
Menhan AS James Mattis (kiri) saat tiba di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (23/1/2018), untuk bertemu Presiden Jokowi. [Suara.com/Erick Tanjung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, James Mattis, di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (23/1/2018).

Dalam pertemuan itu, orang nomor satu di Indonesia dan Mattis membahas sejumlah isu. Salah satunya masalah Korea Utara.

‎Usai pertemuan, Mattis mengatakan bahwa AS punya kesepahaman bersama dengan negara-negara di dunia dalam penyelesaian masalah Korut dengan baik.

"Kita semua berusaha untuk memastikan bahwa masalah ini diselesaikan secara damai," kata Mattis di kompleks Istana Kepresidenan.

Baca Juga: Lihat Wajah Baru Istora Senayan, Jokowi Terkejut

Selain isu Korut, Jokowi dan Mattis juga membahas kerjasama antara Indonesia dengan Amerika yang telah terjalin selama ini.

"‎Kami berbicara tentang kemitraan yang merupakan landasan bersama, terutama dalam hal penghormatan dari satu demokrasi ke demokrasi lainnya," ujar dia.

James Mattis melakukan kunjungan kerja ke Indonesia selama 22-24 Januari 2018. Sebelum bertemu Jokowi, Mattis terlebih dahulu bertemu dengan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI