Suara.com - Gempa siang ini yang mengguncang sebagian Jakarta juga terasa di kawasan Istora, Senayan, Jakarta, Selasa (23/1/2018). Saat ini di Istora, Senayan sedang menggelar event bulu tangkis Indonesia Master.
Manurut informasi Badan Meteologi dan Geofisika gempa terjadi pada pukul 13.34 WIB. Kekuatan gempa mencapai 6,4 skala richter dengan pusat gempa di Lebak, Banten.
Merasakan adanya gempa, para penonton yang sedang menyaksikan Indonesia Master pun berlarian keluar gedung. Para petugas yang berjaga di Istora pun turut keluar gedung.
Namun, hanya sebagian penonton saja yang merasakan adanya gempa. Pantuan suara.com, kepanikan yang terjadi tidak berlangsung lama.
Setelah dirasa aman, penonton kembali masuk ke dalam gedung. Pertandingan pun tetap berlangsung dan tidak begitu terganggu dengan adanya gempa.
Saat gempa terjadi sedang bertanding tunggal putri antara wakil Indonesia Gregoria Mariska menghadapi Sofie Holmboe Dahl dari Denmark.