KPK Minta Perbarui Data Kekayaan, Bamsoet: Tak Usah Diminta

Jum'at, 19 Januari 2018 | 19:08 WIB
KPK Minta Perbarui Data Kekayaan, Bamsoet: Tak Usah Diminta
Ketua DPR RI Bambang Soesatyo di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (19/1/2018). [Suara.com/Dian Rosmala]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi Pemberantasan Korupsi minta Ketua DPR Bambang Soesatyo memperbaharui Laporan Harta Kekayaan. Sebab, Bambang yang dilantik sebagai Ketua DPR RI Hari Senin (15/1/2018), kali terakhir memperbarui LHKPN pada tahun 2016.

Bambang mengakui tidak berkeberatan untuk memperbarui LHKPN.

"Ya itu sudah secara otomatis. Tidak usah diminta ya saya akan lakukan. Saya juga akan lakukan perbaikan di mana ada perubahan-perubahan aset. Bisa dimonitor," kata Bambang di DPR, Jakarta, Jumat (19/1/2018).

Baca Juga: Asyik Bercanda, Pelajar SMP Tewas Ditabrak Bus TransJakarta

Bambang tidak menampik kali terakhir dirinya melaporkan harta kekayaan pada dua tahun lalu. Banyak yang mesti diperbaharui sepanjang tahun 2016 hingga 2018.

"Kan saya terakhir (update) di 2016. Saya belum signifikan," ujar Bambang.

Bambang tidak mau merinci apa saja usaha yang dimilikinya saat ini dan berapa banyak penambahan usaha.

Ia minta awak media untuk mengecek usaha yang dimilikinya dari mesin pencarian daring Google.

"Bisa digoogle lah," kata Bambang.

Baca Juga: Redam Situasi 'Panas' Pilkada, Polri Bentuk Satgas Nusantara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI