Di Pelantikan, Bamsoet Ajak Doakan Akom yang Kena Stroke

Senin, 15 Januari 2018 | 19:15 WIB
Di Pelantikan, Bamsoet Ajak Doakan Akom yang Kena Stroke
Politisi Partai Golkar Ade Komarudin menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Rabu (22/11).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Usai dilantik menjadi ketua DPR, Bambang Soesatyo membacakan pidato. Tetapi sebelum itu, dia mengajak seluruh anggota yang hadir dalam rapat paripurna untuk mendoakan mantan Ketua DPR Ade Komarudin yang dirawat di rumah sakit.
 
"Sebelum memulai sambutan singkat ini, perkenankanlah saya mengajak seluruh hadirin untuk mengirimkan doa dan harapan kesembuhan kepada kolega kita yang juga Ketua DPR RI periode Januari hingga November 2016, yaitu saudara Ade Komaruddin," kata Bambang.
 
Ia berharap Ade dan kelurga tetap kuat menghadapi cobaan.
 
"Semoga beliau diberikan kekuatan untuk pulih kembali. Amien," ujar Bambang.
 
Kamis lalu, Ade jatuh di kamar mandi rumah. Pada waktu ditemukan istri, Ade dalam keadaan pingsan.
 
Ade diserang stroke. Saat ini, dia masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto,  Jakarta Pusat.

REKOMENDASI

TERKINI